Ngulik Episode 1 - Ragam Kegiatan Statistik Distribusi - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Sidoarjo

Dibuka pendaftaran Mitra Statistik untuk kegiatan BPS Tahun 2025. Baca pengumuman lengkapnya disini.

Ngulik Episode 1 - Ragam Kegiatan Statistik Distribusi

Ngulik Episode 1 - Ragam Kegiatan Statistik Distribusi

8 September 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya


Berkolaborasi dengan Radio Suara Sidoarjo, dalam rangkaian perayaan Hari Statistik Nasional yang ke-26, BPS Kabupaten Sidoarjo mempersembahkan sebuah talkshow yang bertajuk 'Ngulik', atau Ngobrol Ulasan Statistik. Pada Ngulik perdana tanggal 8 September 2020, dipandu oleh MC profesional, Ibu Atika Amzar, bersama dengan narasumber dari BPS Kabupaten Sidoarjo, Ibu Dwi Juliastuti, SST. sebagai Statistisi Ahli Pertama dan Ibu Ir. Indrajati Kustandinah sebagai Koordinator Fungsi Statistik Distribusi, pembahasan berpusar pada Badan Pusat Statistik secara umum dan ragam kegiatan di fungsi statistik distribusi secara khusus. 

Jika ada satu kata yang mewakili Badan Pusat Statistik, maka kemungkinan itu adalah data, atau sensus. Tak jarang pula BPS disalahujarkan sebagai BPJS. Ya, perbedaan yang jauh sekali dalam hal tupoksi walau secara kasatmata hanya berbeda satu huruf.
Sebagaimana diamanatkan dalam undang-undang No 16 Tahun 1997, BPS adalah Lembaga Pemerintah Non Kementerian yang bertanggung jawab langsung kepada Presiden yang mempunyai tugas pokok untuk melaksanakan tugas pemerintahan di bidang statistik. BPS tersebar di seluruh provinsi dan kabupaten di Indonesia, yakni terdapat 34 BPS Provinsi dan 514 BPS Kabupaten/Kota. 

BPS Kabupaten Sidoarjo memiliki 5 (lima) fungsi teknis yang salah satunya adalah Fungsi Statistik Distribusi, di mana fungsi ini berperan menyediakan data harga, keuangan, perdagangan, dan pariwisata dalam skala provinsi dan nasional. Di dalam Fungsi Statistik Distribusi, terdapat beragam survei yang dilakukan dalam periode bulanan, triwulanan, dan tahunan, dengan responden berupa rumah tangga, UMK, UMB, dan lembaga pemerintah/swasta.

Salah satu produk primadona yang dihasilkan oleh Fungsi Statistik Distribusi BPS Kabupaten Sidoarjo adalah mengenai inflasi. Yap, BPS Kabupaten Sidoarjo bekerja sama dengan Pemda Kabupaten Sidoarjo melakukan beberapa survei harga secara rutin, baik mingguan maupun bulanan, untuk memantau perubahan harga secara umum pada komoditas barang dan jasa.  
 
SahabatData yang ingin mengetahui lebih jauh tentang Fungsi Statistik Distribusi BPS Kabupaten Sidoarjo, dapat menyaksikan versi lengkap Ngulik Episode 1 pada Official Youtube Suara Sidoarjo Channel dan Official Instagram @suara_sidoarjo.
Selamat menikmati dan semoga bermanfaat!
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Sidoarjo (Statistics of Sidoarjo Regency)Jl. Pahlawan No 140 Sidoarjo

Telp (031)8941744

Faks (031)8946473

Email: bps3515@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik