Kegiatan Ekspos Data Statistik - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Sidoarjo

Dibuka pendaftaran Mitra Statistik untuk kegiatan BPS Tahun 2025. Baca pengumuman lengkapnya disini.

Kegiatan Ekspos Data Statistik

Kegiatan Ekspos Data Statistik

11 Januari 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya


Bertempat di Ruang rapat Delta Karya Pemkab Sidoarjo, telah diselenggarakan kegiatan Ekspose Data Statistik Kab. Sidoarjo Tahun 2021 dan koordinasi kegiatan pengumpulan data sektoral tahun 2022.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kab. Sidoarjo dengan mengundang BPS Kab. Sidoarjo sebagai narasumber dalam rangka perwujudan Satu Data Kab. Sidoarjo.

Dalam sambutannya, Bpk. Drs. Didik Tri Wahyudi,M.Si selaku sekretaris Diskominfo menyampaikan pentingnya data sektoral dalam perumusan kebijakan pembangunan daerah. Sehingga dibutuhkan data yang berkualitas, akurat, lengkap, relevan, dan berkesinambungan. Diharapkan pula dalam setiap OPD ada petugas khusus yang menangani tentang data, sehingga lebih fokus dan terarah.

Bertindak sebagai moderator adalah ibu Muji Kusrini, SH selaku Kepala Bidang Statistik Diskominfo yang memandu paparan dari Kepala BPS Kab. Sidoarjo, ibu Ir. Indriya Purwaningsih, M.T.

Kegiatan ini mendapat dukungan yang cukup besar dari instansi/lembaga terkait. Dari 61 instansi dan lembaga yang diundang, lebih dari 60 persennya hadir dan membawa data sektoral yang dibutuhkan untuk pengumpulan data Kabupaten Sidoarjo tahun 2022.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Sidoarjo (Statistics of Sidoarjo Regency)Jl. Pahlawan No 140 Sidoarjo

Telp (031)8941744

Faks (031)8946473

Email: bps3515@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik